God of War Keluar Mode New Game Plus?

Game God of War sudah keluar lebih dari satu bulan, bisa diasumsikan game action-adventure yang epik tersebut membantu memecahkan rekor penjualan eksklusif Playstation 4 dari game tersebut, membuat mereka berharap akan ada konten baru di waktu yang akan datang. menurut direktor Cory Barlog, itu bisa saja terjadi karena mereka telah mengejar tim di studio Santa Monica untuk menambahkan mode New Game Plus.

menurut hasil wawancara antara Barlog dan GamingBolt, Barlog mengungkapkan bahwa fitur New Game Plus memang ingin ditambahkan tetapi tidak cukup waktu dalam pembuatan game tersebut. seperti yang dijelaskan Barlog New Game Plus tertunda dikarenakan melakukan hal yang lain seperti stabilitas, pengaturan, penyempurnaan agar game tersebut menjadi sesempurna mungkin

dilihat dari pertimbangan tersebut bisa dimengerti kenapa Studio Santa Monica memutuskan untuk menambahkan fitur tersebut setelah tanggal keluarnya game tersebut, terutama produk akhirnya itu memiliki kapasitas yang sangat besar dan konten yang sudah cukup banyak pada saat game tersebut dirilis, Game tersebut mendapatkan respons yang sangat positif dari fans dan para kritikus sejak bulan lalu yang menunjukan bagaimana para pengembang game tersebut ingin fokus pada pondasi game tersebut sebelum fokus dengan yang lain.

Walaupun fitur tersebut disukai oleh Santa Monica dan Barlog tetapi direktur tidak bisa menjanjikan bahwa fitur tersebut akan keluar di game tersebut